McGregor Diserang Habis-habisan oleh Netizen Setelah Caci Maki Khabib

Jakarta, Indonesia — Conor McGregor mendapatkan serangan netizen usai mencaci-maki Khabib Nurmagomedov.

McGregor kembali membuat ulah dengan mencaci-maki Khabib dengan kata-kata kasar. Dalam akun X miliknya, McGregor mengejek Khabib dan keluarganya. Ia kemudian juga mengajak Khabib kembali bertarung.

Tak lama kemudian, McGregor menghapus unggahan tersebut. Meski demikian, tangkapan layar tersebut sudah beredar kemana-mana.

McGregor lalu mendapat kecaman dari netizen. Netizen menganggap McGregor melakukan tindakan yang tak terpuji. Serangan pun terlihat di media sosial milik McGregor.

“Bahkan orang-orang Irlandia menjauhkan diri dari dirimu. Kamu sudah benar-benar jadi sosok memalukan,” tutur seorang netizen.

“Pada titik ini, duel saja lawan saya,” kata netizen lainnya.

“Hal yang kamu bicarakan hanya omong-omong tanpa aksi saat ini,” ujar netizen lainnya.

Netizen pun mempertanyakan nyali McGregor yang berani mengejek Khabib namun kemudian malah menghapus unggahan tersebut.

“Mengapa kamu menghapus tweet tersebut?” ujar netizen lainnya.

McGregor pernah menghadapi Khabib di UFC 229. Saat itu situasi juga sangat panas jelang pertarungan seiring banyaknya ejekan yang dilontarkan oleh McGregor ke Khabib.

Pada akhirnya, Khabib menang submission di ronde keempat atas McGregor. Laga itu makin dikenang karena Khabib mengamuk dan melompati pagar octagon untuk menyerang rekan McGregor, Dillon Danis.

Related Posts

Gelar Juara Kelas Bulu UFC 314 Terbaru: Siapakah Lawan Volkanovski Berikutnya?

Alexander Volkanovski menyebutkan beberapa nama petarung MMA yang berpotensi menjadi lawan berikutnya setelah berhasil merebut kembali gelar juara kelas bulu di ajang UFC 314 akhir pekan lalu. Dalam pertarungan tersebut,…

Dominasi Tanpa Tanding: 10 Raja Kelas Bulu Terbaik dalam Sejarah

Menjelang pertarungan UFC 314 akhir pekan ini, dunia oktagon akan kembali bergemuruh. Salah satu sorotan utama adalah divisi kelas bulu (featherweight), yang menyaksikan dua petarung elite, Alexander Volkanovski dan Diego…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Gelar Juara Kelas Bulu UFC 314 Terbaru: Siapakah Lawan Volkanovski Berikutnya?

Gelar Juara Kelas Bulu UFC 314 Terbaru: Siapakah Lawan Volkanovski Berikutnya?

Dominasi Tanpa Tanding: 10 Raja Kelas Bulu Terbaik dalam Sejarah

Dominasi Tanpa Tanding: 10 Raja Kelas Bulu Terbaik dalam Sejarah

Jelang UFC 314: Analisis Lengkap Pertarungan Volkanovski vs Diego Lopes

Jelang UFC 314: Analisis Lengkap Pertarungan Volkanovski vs Diego Lopes

MMA dan Silat Bersatu, One Pride Genjot Regenerasi Atlet Bela Diri

MMA dan Silat Bersatu, One Pride Genjot Regenerasi Atlet Bela Diri

Mantan Prajurit Militer Bawa Semangat Juang ke Ring Bare Knuckle

Mantan Prajurit Militer Bawa Semangat Juang ke Ring Bare Knuckle

Jon Jones di Ujung Karier? Tiga Poin Kelemahan yang Bisa Jadi Akhirnya

Jon Jones di Ujung Karier? Tiga Poin Kelemahan yang Bisa Jadi Akhirnya